Posts

Gandeng Scale AI, OpenAI Tingkatkan Kemampuan Model AI GPT-3.5

Image
  Berita dari Adam Rizal OpenAI menggandeng Scale AI untuk mengembangkan dan meningkatkan kemampuan model AI GPT-3.5 untuk dapat bersaing dan melayani kebutuhan perusahaan-perusahaan terkemuka di seluruh dunia. Langkah itu ditempuh untuk memperluas dampak positif fine-tuning pada model tersebut, mengingat pengalaman luas Scale AI dalam memungkinkan perusahaan mengolah data dengan cerdas untuk keperluan kecerdasan buatan. Scale AI akan memanfaatkan platform API canggihnya untuk membantu sejumlah perusahaan dalam mengembangkan Large League Model (LLM) yang sangat khusus. Tujuan dari LLM adalah memberikan solusi yang lebih efisien dan ekonomis, sekaligus meningkatkan hasil yang dicapai. Brad Lightcap (Chief Operating Officer di OpenAI) mengatakan OpenAI menilai Scale AI adalah mitra ideal untuk memperluas kapabilitas bisnis dan menyediakan solusi penyesuaian model kepada berbagai kebutuhan perusahaan. "Pengalaman mereka dalam ranah AI akan membantu bisnis-bisnis ini mengaplikasikan m

Motor Baru Karizma Tapi Bukan Honda, Pakai Mesin DOHC 4-Klep Rangka Tubular

Image
  Berita dari Reyhan Firdaus Motor baru bernama Karizma meluncur tapi bukan buatan Honda. Yup, Karizma yang ini berbeda dengan Honda Karisma 125, karena dibuat oleh merek motor India Hero MotoCorp. Namun Hero Karizma juga sudah lama beredar di India, dan model baru bernama XMR 210 punya fitur canggih. Diluncurkan di India akhir Agustus 2023, tampilan Hero Karizma XMR 210 sporty dengan fairing runcing. Lampunya juga model LED projector ganda, yang diklaim terang untuk perjalanan jauh. Soalnya konsep Hero Karizma XMR 210 merupakan sport touring, dengan mesin bertenaga dan nyaman dikendarai. Hero MotoCorp mendesain Karizma XMR 210, untuk melawan sport touring India seperti Bajaj Pulsar RS200 dan Suzuki Gixxer 250 SF. Makanya Hero membenamkan teknologi kekinian buat Karizma XMR 210, terutama di mesinnya. Mesin single silinder 210 cc ini pakai konfigurasi DOHC 4-klep sampai pendingin cairan. Teknologi itu perdana muncul di motor Hero, beserta transmisi manual 6-percepatan. Tenaganya sekitar

Sony Umumkan Kamera Mirrorless Alpha A7C II dan A7CR

Image
  Berita dari Reza Wahyudi Sesuai dengan bocoran yang sudah beredar sebelumnya, pekan ini Sony memperkenalkan dua kamera  mirrorless  baru bernama Alpha A7C II dan Alpha A7CR. Keduanya merupakan kamera mirrorless dengan sensor  full-frame  (FF) seperti kamera seri A7 dari Sony, tapi berbodi ringkas ala  rangefinder  dengan  top plate  rata dan  electronic viewfinder  (EVF) di sisi kiri seperti kamera seri a6xxx. Sony Alpha A7C II dan A7CR merupakan penerus dari kamera sebelumnya, Alpha A7C keluaran 2020. Hanya saja, Sony sekarang membelah lini kamera tersebut menjadi dua model dengan spesifikasi berbeda. Dari segi spesifikasi, Sony Alpha A7C II bisa dibilang merupakan penerus langsung dari Alpha A7C yang merupakan kamera  hybrid  untuk foto dan video. Penangkap gambarnya menggunakan sensor FF 33 MP dan  image processor  Bionz XR seperti kepunyaan kamera Sony A7 Mark IV. Begitu juga sistem autofokusnya yang memiliki 759 titik  phase detect AF  dengan cakupan 94 persen area  frame.  Beda

Steam Strategy Fest 2023: Game Strategi Diskon hingga 90 Persen

Image
  Berita dari Reska K. Nistanto Platform distribusi game PC, Steam gemar menggelar pesta diskon game dalam beberapa waktu terakhir. Kali ini, Steam mengadakan program potongan harga untuk game-game dengan genre strategi lewat ajang bertajuk "Steam Strategy Fest 2023".  Dalam perhelatan yang digelar selama satu minggu penuh ini (29 Agustus - 5 September) ini, pemain bisa mendapatkan benefit diskon game 90 persen untuk beberapa game strategi populer.  Game strategi dengan elemen cerita sejarah  Sid Meier's Civilization VI , misalnya, kini dipangkas harganya 90 persen menjadi Rp 45.000. Sebelum diskon, game ini dibanderol Rp 449.999. Lalu, ada game strategi dan simulasi yang bercerita tentang bertahan hidup di zaman es, yaitu  Frostpunk  yang kini dijual dengan harga Rp 49.199, diskon 80 persen dari Rp 245.999.  Di samping kedua game tersebut, banyak pula game strategi populer lainnya yang kini mendapatkan potongan harga sekitar 70 persen.  Beberapa game yang mendapatkan dis

Calon Karyawan Roblox Diwawancara di Dalam Game

Image
  Berita dari Reza Wahyudi Meeting  virtual lewat  video conference  kini sudah menjadi hal biasa, termasuk untuk keperluan wawancara calon karyawan baru. Perusahaan game populer Roblox ingin melangkah lebih jauh dengan melakukan wawancara kerja di dalam game. Tepatnya, di sebuah tempat virtual bernama Roblox Career Center yang baru saja diperkenalkan awal Agustus lalu. Bentuknya berupa sebuah kompleks gedung virtual di mana pengunjungnya datang sebagai karakter game, seperti dalam Roblox saja. Di sini, para calon karyawan bakal bertemu dan berinteraksi dengan perekrut yang sama-sama berupa  avatar  game. Konsepnya mirip dengan  metaverse  yang didengungkan oleh Facebook dan kawan-kawan. Dalam sebuah  posting blog , Senior Director Early Career Talent Roblox Ryan Fitzpatrick mengatakan proses rekrutmen virtual ini dimaksudkan bagi calon karyawan junior yang baru akan memulai karirnya. "Banyak dari mereka sudah familiar dengan  platform  kami karena bermain Roblox. Kami pikir ini a

Honda Giorno+ Meluncur, Harga mulai Rp 26 Jutaan

Image
Berita dari Azwar Ferdian Honda Thailand baru saja merilis Honda Giorno+, yang menjadi peluncuran pertama secara global. Skutik bergaya retro ini memiliki dimensi dan kapasitas mesin lebih besar dibandingkan Honda Giorno di Jepang. Dilansir dari laman resmi Honda Thailand, Selasa (29/8/2023), Giorno+ mengusung mesin injeksi baru 125 cc eSP+ 4 katup berpendingin radiator. Honda Giorno+ tampil menonjol dengan desain bergaya klasik dengan lampu depan LED bulat, lampu belakang LED, dan kaca spion bulat. Dari sisi fitur, skutik ini telah dilengkapi sistem pengereman ABS di roda depan, sistem remot kontrol  smart key . Di bawah joknya terdapat kompartemen penyimpanan besar yang bisa menampung berbagai keperluan pengendara. Honda Giorno+ terdiri dari varian CBS dan ABS yang dibanderol mulai 61.900 baht atau setara Rp 26 jutaan sampai 66.900 baht atau setara Rp 29 jutaan. Di pasaran, Honda Giorno+ bakal bersaing dengan Yamaha Grand Filano Hybrid, dan Suzuki Saluto yang belum meluncur buat pasa

Shin Tae-yong Beberkan Pemain yang Isi Timnas U-23 Indonesia dan Timnas Senior untuk FIFA Matchday dan Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 yang Berbarengan

Image
  Berita dari Metta Rahma Melati Pelatih Shin Tae-yong memberikan penjelasan pemain yang akan mengisi skuad timnas U-23 Indonesia dan timnas senior. Timnas U-23 Indonesia akan mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Sementara timnas Indonesia atau senior akan menjalani FIFA Matchday. Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 dan FIFA Matchday terselanggara di waktu yang bersamaan. Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 akan digelar pada 6 -12 September 2023. Indonesia yang berada di Grup K bersama Turkmenistan dan Taiwan didapuk menjadi tuan rumah. Sementara FIFA Matchday akan terselenggara pada jeda internasional 4-12 September 2023. Timnas Indonesia akan melawan Turkmenistan dalam agenda FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) pada 8 September 2023. Shin Tae-yong ditugaskan untuk memimpin dua agenda tersebut. Shin Tae-yong pun menjelaskan pemain-pemain yang akan mengisi timnas U-23 Indonesia dan timnas senior. Seperti yang diketahu memang ada beberapa pemain U-23 yang juga memperkuat ti