Ban Tubeless Masih Baru Kok Sering Kurang Angin, Bukan Ditipu Toko Tapi Karena Ini

 Berita dari Uje


Terkadang brother MOTOR Plus yang baru ganti ban tubeless sering menemukan ban motornya sering terasa kempes atau kurang angin.

Tekanan angin ban yang berkurang cepat ini sering dikira ban bocor atau ditipu toko dengan diberi ban kualitas jelek.

Padahal bisa jadi pelek motor kalian memang tidak cocok untuk ban tubeless.

"Ban jenis tubeless sebenarnya tidak bisa dipasang di semua jenis pelek. Jadi peleknya khusus," ujar Dodiyanto Senior Brand Executive and Product Development PT Gajah Tunggal Tbk salaku produsen ban motor IRC dan Zeneos.

Pelek khusus ban tubeless memiliki benjolan kecil dekat bibir pelek.

Benjolan ini diberi nama double flat hump.

Bagian benjolan di pelek tubeless ini berfungsi untuk mengancing bibir ban di pelek agar tekanan angin enggak mudah keluar.

Makanya kalau kalian baru memasang ban tubeless di pelek yang memang diperuntukkan untuk tubeless akan muncul bunyi klok.

"Itu tandanya ban sudah mengunci di pelek dan angin tidak akan keluar," tambah Pak Dodi.

Balik lagi ke ban tubeless tapi tidak dipasangkan ke ban tubeless, tentu bisa memiliki efek negatif.

Salah satunya adalah ban bisa secara tiba-tiba akan kehilangan tekanan angin atau terasa kempes.

Makanya tetap dianjurkan untuk pakai ban tubeless di pelek yang memang sesuai dengan spesifikasi untuk ban tubeless.

Untuk mengecek apakah pelek kalian cocok untuk ban tubeless saat ini pabrikan sudah memberikan tanda 'Tubeless' pada bagian peleknya.


Source: motorplus-online.com

Visit also: beritatrending-viral.blogspot.com

Comments

Popular posts from this blog

Kembangkan AI, Iris Energy Borong Ratusan GPU Nvidia Rp152 Miliar

Ini Sosok Ilmuwan Diaspora Indonesia Pencipta Robot Gundam Raksasa

Game Rilis September, Dari Mortal Kombat hingga Pokemon Scarlet Violet